Mau Unduh iOS 9 ? Ini Nih Syarat dan Caranya

0

Kabar menggembirakan bagi pecinta dan pengguna Apple. Mulai Kamis kemarin (17/9/2015) software teranyar iOS 9 Apple sudah bisa diunduh via metode OTA (Over the Air) atau iTunes.

Seperti banyak diberitakan sebelumnya iOS 9 membawa banyak perubahan dan fitur baru yang menarik untuk sejumlah jadget Apple. Mulai dari iPhone 4s, iPad Mini sampai iPhone teranyar tipe 6s dan iPad Pro. Fitur-fitur baru yang ada antara lain membagi layar atau menjalankan dan melihat dua aplikasi yang berjalan bersamaan. Juga ada aplikasi Notes versi baru, Siri dengan kemampuan yang lebih cerdas, Apple Pay versi baru dan masih banyak lagi.

Secara keseluruhan Apple lebih fokus ke menambah fitur baru di OS barunya. Ini karena tampilan antarmuka iOS 9 masih mengusung desain serupa dan tak jauh berbeda dengan iOS 8. Jika Anda hendak mengunduh iOS 9 ada beberapa hal yang wajib diperhatikan dulu. Termasuk syarat dan caranya seperti di bawah ini.

1. Cek Compability Perangkat iPhone Anda
Tidak semua gadget bisa mengoperasikan iOS 9 Apple. Untuk itu cara paling awal ialah melakukan pemeriksaan. Cek daftar tipe gadget Apple yang bisa diupdate ke OS terbaru ini. Anda tak perlu khawatir jika gadget tergolong lama. Ini karena sejumlah perangkat lawas keluaran 2011 masih ada yang bisa mendukung iOS 9. Selengkapnya ini daftar perangkat Apple yang bisa di update:
– iPhone 4s
– iPhone 5s
– iPhone 5c
– iPhone 5
– iPhone 6
– iPhone 6 Plus
– iPhone 6s
– iPhone 6s Plus
– iPad 2
– iPad Touch Generasi 5
– iPad dengan Layar Retina
– iPad mini
– iPad mini 4
– iPad mini dengan Layar Retina
– iPad Air
– iPad Pro

2. Lakukan Backup
Selama proses update iOS 9 Apple, sebenarnya sistem tidak akan menghapus data dan aplikasi milik pengguna. Akan tetapi tidak ada salanya melakukan backup terlebih dahulu untuk berjaga-jaga. Misalnya, jika terjadi kesalahan Anda tak perlu terlalu cemas karena memiliki data cadangan.
Anda bisa mem-backup via iTunes di komputer atau lewat media penyimpanan iCloud. Perlu diingat jika menggunaka iCloud Anda butuh terhubung dengan internet via WiFi untuk bisa melakukan backup.

3. Cek Media Penyimpanan
Menginstal iOS 9 Apple membutuhkan penyimpanan cukup besar sekitar 1-2 GB. Untuk itu siapkan media penyimpanan yang pas dan jika file menipis bisa menghapus aplikasi yang sudah lama tak terpakai terlebih dahulu.

4. Cara Update
– Via OTA : Hubungkan ke koneksi internet atau WiFi agar stabil. Lalu masuk ke Setting > General > Software Update > Download and Install. Biasanya akan muncul beberapa halaman persetujuan. Setelah itu Anda tinggal menginstalnya.
– Via iTunes : Pastikan dulu iTunes merupakan versi terbaru dan terhubung internet. Lalu hubungkan perangkat ke komputer dan nyalakan iTunes. Saat sudah terhubung biasanya ada pop up dan cari saja tombol check for update. Sistem akan otomatis mengunduh iOS 9 Apple dan mengupdatenya ke perangkat.

Share.

Leave A Reply