Kulkas Cantik Panasonic Glass Door Refrigerator Mulai Dipasarkan

0

Perusahaan elektronik kenamaan, PT Panasonic Gobel Indonesia belum lama ini meluncurkan produk kulkas terbarunya. Acara peluncuran kulkas ini masih dalam rangkaian perayaan 55 tahun kontribusi Panasonic di Tanah Air. Kulkas bernama ‘Panasonic Glazz Door Refrigerator’ itu disebut-sebut dilengkapi teknologi tinggi.

Presiden Directur Panasonic, Hiroyoshi Suga mengungkapkan bahwa pasar home appliances di Indonesia sangatlah dinamis dan bertumbuh cukup pesat. Itulah mengapa Panasonic mencoba terus berinovasi pada kualitas produk-produknya. Baik itu dari sisi teknologi maupun tampilannya.

“Kulkas merupakan salah satu barang elektronik yang penting dalam keseharian manusia,” kata Hiroyoshi. “Dan masyarakat modern kini mengharapkan kulkas yang bisa mengikuti perkembangan jaman dengan kualitas mumpuni.”

Hal tersebut yang melatarbelakangi hadirnya produk kulkas terbaru Panasonic Glass Door Refrigerator. Kulkas ini akan menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia dengan kualitas terbaik di kelasnya. Kecanggihannya bisa dibandingkan dengan produk lain yang ada di pasaran.

Menurut Hiroyoshi, tampilan Panasonic Glass Door Refrigerator sudah disesuaikan dengan standarisasi dari Jepang. Termasuk material dan model fisiknya. “Penampilannya sangat elegan dan cantik. Ditambah lagi bentuknya yang seamless full-flat doors,” tambahnya.

Lemari pendingin satu ini memakai pintu kaca yang materialnya berupa glass. Ada alasan tersendiri kenapa Panasonic memakai desain kaca tempered pada produk terbarunya. Yakni keawetan atau memberikan daya tahan ekstra terhadap guncangan dan goresan yang mungkin terjadi. Selain itu, material glass akan memudahkan pemilik saat hendak membersihkan kulkas. Pegangan pintunya juga didesain menarik dan berkilau, sehingga tampak manis dipandang. Agar pintu lebih kuat, struktur dalam kulkas ini dilengkapi dengan besi.

Panasonic Glass Door Refrigerator juga dilengkapi AG clean yang fungsinya sebagai anti bakteri. AG clean akan menonaktifkan bakteri yang menempel di kulkas. Dengan demikian makanan, minuman dan sejumlah produk yang ditaruh di dalam kulkas akan terjaga kebersihannya.

Lewat produk terbaru ini Panasonic juga turut berperan aktif dan mengupayakan promosi penggunaan teknologi elektronik canggih serta ramah lingkungan. Salah satunya dengan adanya teknologi micro-computer yang akan menghemat penggunaan energi hingga 26 persen. Ini jauh lebih baik jika dibandingkan produk sejenis lainnya.

Panasonic Glass Door Refrigerator bisa dipilih dalam 3 varian ukuran. Untuk kulkas berukuran kecil (two door medium) dibanderol harga sekitar Rp 3 juta. Ukuran sedang (french door) jauh lebih mahal dengan harga Rp 15 juta. Sedangkan ukuran besar dengan multidoor dipatok harga sejual sebesar Rp 25 juta.

Patokan harga yang dikenakan pada produk terbaru Panasonic sudah mengikuti kurs mata uan dolar yang kini terus menguat. Menurut Panasonic, pihaknya perlu menyesuaikan kenaikan harga dolar karena penggunaan bahan baku impor pada produk-produk yang dihasilkan. Panasonic selalu melakukan review harga 3 bulan sekali untuk efisiensi.

Share.

Leave A Reply